Kelulusan Kelas IX Tahun Ajaran 2023/2024

Pengumuman kelulusan SMP Negeri 1 Palembang akan dilakukan secara daring pada tanggal 10 Juni 2024 mendatang. ”Guru dan Tenaga Kependidikan akan melaksanakan rapat kelulusan pada Senin (10/06/2024) pagi. Ada sebanyak 355 siswa kelas IX akan menerima hasil kelulusan pada tanggal 10 Juni 2024,” demikian disampaikan Plt Kepala SMP Negeri 1 Palembang, Drs Maju Partogi Simanjuntak, M.Si. Cara pengumumannya, sekolah akan menyampaikannya melalui laman www.smpn1palembang.sch.id dan juga melalui media sosial dan grup WA masing-masing kelas. ”Pengumuman kelulusan dilakukan mulai pukul 20.00 WIB,” tegasnya.
“Kami menghimbau para siswa Kelas IX agar tetap tinggal di rumah karena pengumuman bisa langsung diakses melalui laman sekolah www.smpn1palembang.sch.id dan media sosial sekolah serta dianjurkan tidak perlu keluar rumah, fokuslah untuk persiapan pendaftaran ke jenjang pendidikan SMA/SMK. Tidak dibenarkan adanya konvoi kendaraan bermotor, corat coret pakaian seragam atau fasilitas umum, ataupun hal-hal negatif lainnya sebagai luapan kegembiraan (euporia) yang berlebihan. Jika hal-hal tersebut di atas terjadi, maka pihak sekolah akan memberikan sanksi tegas.” imbuhnya.
Selanjutnya, terkait pengambilan Surat Keterangan Lulus dan Rapor Semester 6 (enam), sekolah akan mengundang orang tua/wali pada tanggal 11 Juni 2024. “Pihak sekolah melalui Wali kelas akan melayani pengambilan Surat Keterangan Lulus dan Rapor Semester 6 (enam) pada Selasa (11/06/2024) diatur secara bergiliran tiap kelas dari pagi hingga sore hari,” ujarnya.
Dan yang paling utama adalah dimohon bantuan dan kerjasama dari orangtua untuk mengawasi putra-putrinya menjelang maupun sesudah pengumuman kelulusan berlangsung, untuk menghindari siswa melakukan tindakan-tindakan yang merugikan, agar tidak melakukan aksi coret-coret, menghindari kerumunan yang berpotensi menimbulkan hal-hal negatif.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Hari Kedua MPLS SMP Negeri 1 Palembang
- MPLS SMP Negeri 1 Palembang
- Daftar Ulang PPDB Jalur Zonasi, Prestasi, dan Perpindahan Orang Tua
- Lanjutan Pendaftaran PPDB Tahun Ajaran 2024/2025
- Daftar Ulang PPDB Jalur Afirmasi
Kembali ke Atas


